Sering kita bertanya-tanya mengapa ia bisa menjadi orang yang berhasil sedangkan kita menjadi orang yang gagal. Salah satu faktor pembedanya adalah pada buku-buku yang dibaca. Orang-orang yang berhasil dan mempunyai segala yang mereka inginkan adalah orang-orang yang suka membaca. Mereka tidak menggunakan waktu mereka secara sia-sia sebaliknya rutin membaca buku-buku motivasi, pengembangan diri dan biografi orang-orang yang sukses. Orang-orang yang tidak berhasil dan tidak mempunyai apa-apa biasanya adalah orang yang malas membaca. Waktu mereka lebih banyak dihabiskan di depan TV menonton sinetron dan telenovela atau memakai waktu mereka untuk menggosipkan orang lain dengan teman-teman mereka. Buku adalah salah satu cara terbaik jika kita sungguh-sungguh ingin sukses di dalam hidup ini. Melalui buku, kita dapat belajar banyak sekali dari kesalahan yang orang lain lakukan sehingga kita tidak harus mengulangi kesalahan yang sama. Budayakan rajin membaca jika kita sungguh-sungguh ingin berhasil dan mempunyai segala apa yang kita inginkan di dunia ini.

Paulus Darmawan
Konsultan Asset and Purpose Coach
081958888877

Komentar

Postingan populer dari blog ini