Kesalahan ketiga yang dilakukan oleh banyak orang adalah mereka menghabiskan uang yang bahkan tidak pernah dimilikinya. Bagaimana mungkin? Kartu kredit adalah salah satu sarana menghabiskan uang yang sebenarnya belum kita miliki. Jangan salah, kartu kredit adalah sarana yang bagus tetapi tanpa kebijaksanaan yang tepat maka kartu kredit adalah sarana untuk membuat kita bangkrut sebelum waktunya. Lalu, apakah kita tidak boleh menghabiskan uang yang sebenarnya belum kita miliki? Hal itu tergantung pada pada hal apa kita menghabiskan uang tersebut. Cara terbaik untuk tetap menghasilkan uang adalah, habiskan uang kita lebih banyak untuk kepala ke atas daripada kepala ke bawah. Itu artinya kita harus senantiasa belajar dan menambah pengetahuan daripada sekedar mengisi perut dan berhias diri. Jangan pernah menghabiskan uang yang sebenarnya belum kita miliki kecuali uang itu kita pakai untuk kepala ke atas sehingga kita bisa mendapatkan uang lebih banyak.

Paulus Darmawan
Konsultan Asset and Purpose Coach
081958888877

Komentar

Postingan populer dari blog ini