Melakukan penutupan dalam penjualan bukanlah akhir dari proses penjualan itu sendiri justru sebenarnya itu adalah awal dari penjualan-penjualan berikutnya. Seorang penjual yang bodoh dan gagal berpikir bahwa proses penjualan mereka sudah selesai saat penjualan terjadi. Mereka terlena karena berpikir bahwa mereka sudah berhasil dan komisi sudah didapatkan. Seorang penjual yang berhasil tahu bahwa ada tanggung jawab yang harus dilakukan dan pelayanan yang harus terus diberikan karena mereka menjadikan pembeli mereka sebagai calon pembeli seumur hidup. Penjual-penjual yang berhasil tidak pernah melakukan penjualan untuk uang atau hanya sekedar mengejar target. Penjual-penjual yang berhasil melakukan penjualan karena itu bagian dari gairah mereka karenanya mereka tidak terlalu kecewa jika belum terjadi penjualan dan juga terus memelihara serta menjaga pembeli mereka dengan penuh tanggung jawab dan pelayanan yang baik. Be a sales person because you love to sale not because you have to sell.

Paulus Darmawan
Konsultan Asset and Purpose Coach
081958888877

Komentar

Postingan populer dari blog ini