Mengapa orang stress? Karena mereka terpaksa harus bekerja keras untuk sesuatu hal yang mereka tidak sukai. Tetapi jika kita bekerja keras untuk sesuatu hal yang kita sukai, itu adalah karena gairah yang ada di dalam diri kita. Kebanyakan orang bekerja untuk uang, mereka menukar waktu mereka demi uang dan itulah mengapa mereka stress ketika tekanan dalam pekerjaan semakin lama semakin tinggi. Tetapi orang-orang yang bekerja karena gairah mereka, mereka tahu mereka bekerja bukan karena uang. Sebaliknya, mereka bekerja demi mimpi-mimpi mereka yang bernilai lebih besar daripada sekedar uang. Itulah sebabnya mereka tidak akan merasakan tekanan apapun ketika tingkat kesulitan dalam pekerjaan mereka menjadi semakin tinggi. Mereka melihat hal itu sebagai tantangan yang harus mereka taklukkan demi tercapainya sebuah mimpi yang mana mereka sudah melihatnya dalam visi mereka. Jangan bekerja  keras untuk suatu hal yang tidak kita sukai. Segera tinggalkan pekerjaan tersebut dan mulailah bekerja untuk suatu hal yang kita sukai. Semakin kita bekerja keras untuk suatu hal yang kita sukai, semakin kita menikmati pekerjaan tersebut.

Paulus Darmawan
Konsultan Asset and Purpose Coach
081958888877

Komentar

Postingan populer dari blog ini