Kadang mundur beberapa langkah dapat menjadi lompatan besar ke depan dalam hidup ini. Banyak orang memaksakan diri untuk terus maju padahal mereka tahu bahwa apa yang mereka hadapi di depan itu adalah sebuah tembok yang kokoh yang tidak mungkin untuk ditembus. Banyak orang tidak berhasil mengalihkan pandangannya beberapa meter ke samping padahal jika mereka mau untuk mundur sedikit saja dan memutar beberapa langkah maka mereka akan mendapatkan jalan keluar dan bahkan lompatan maju yang sangat besar dibandingkan terus terpaku di kondisi saat ini. Ada teman saya yang rela untuk mempertahankan posisinya sebagai manager di sebuah perusahaan padahal sudah mendapatkan tawaran di perusahaan lain walaupun hanya sebagai staff tetapi peluangnya untuk ke posisi direktur lebih besar dibanding di perusahaannya sekarang. Mundurlah beberapa langkah jika saat ini kita ada dalam keadaan stuck di suatu keadaan. Lihatlah sekeliling kita karena biasanya dengan mundur beberapa langkah, kita akan lebih bisa melihat keadaan sekitar dibandingkan mata kita terus terpaku menatap pada tembok kokoh di hadapan kita. Siapa tahu dengan proses mundur tersebut, kita akan lebih bisa melaju ke depan dengan lebih cepat.

Paulus Darmawan
Konsultan Asset and Purpose Coach
081958888877

Komentar

Postingan populer dari blog ini