Setiap manusia adalah makhluk yg unik, setiap kita punya jalan hidup yang berbeda-beda, tantangan hidup yang berbeda-beda, impian yang berbeda-beda, kebutuhan yang berbeda-beda dan bahkan dibesarkan dengan latar belakang yang berbeda-beda pula. Karena itu, bagaimana mungkin kita dapat membandingkan hidup kita dengan orang lain atas semua pencapaian mereka, kesuksesan mereka dan hal-hal lainnya padahal kita mungkin juga tidak tahu kesulitan dan tantangan yang mereka hadapi. Membanding-bandingkan hidup kita dengan orang lain tidak akan membuat kita maju atau membuat hidup kita lebih baik. Selain itu, membanding-bandingkan diri juga akan membuat kita merasa malu, membuat perasaan kita merasa kosong bahkan merampas suka cita kita. Jadi, berhenti membanding-bandingkan dan hidupilah hidup kita sendiri.

Paulus Darmawan
Konsultan Asset and Purpose Coach
081958888877

Komentar

Postingan populer dari blog ini